Home Berita HIMANISTRA FISIP UNIPRA Gelar Webinar PERS 2022 – Pers Sebagai Pilar Mengawal...

HIMANISTRA FISIP UNIPRA Gelar Webinar PERS 2022 – Pers Sebagai Pilar Mengawal Demokrasi

656
0
SHARE

            Surabaya (5/3) Himpunan Mahasiswa Ilmu Administrasi (HIMANISTRA) Universitas W.R. Supratman Surabaya menggelar Webinar PERS 2022 dengan tema “Pers Sebagai Pilar Mengawal Demokrasi”. Kegiatan tersebut menghadirkan dua pemateri, yaitu Imam Syafi’i (Anggota DPRD Kota Surabaya, dan Maulana (Ketua Seksi Wartawan Kota Surabaya – PWI Jatim). Kegiatan tersebut berjalan lancar dengan berbagai materi dan diskusi yang telah disampaikan oleh para pemateri.

            Pada kegiatan ini Ketua Seksi Wartawan Surabaya, Maulana mengatakan agar kalangan kampus juga semakin terlibat dalam mendukung insan pers. “Intinya di era yang sangat terbuka, pers janganlah dibiarkan berjuang sendiri, ada kalangan kampus yang bisa mendukung peran insan pers”, kata Maulana.

            Hal serupa juga disampaikan oleh Imam Syafi’I terkait peran pers yang makin hari kian melemah, karena seakan dibiarkan berjuang sendiri dalam mengawal proses demokrasi. Ia menilai, kampus sebagai lembaga independen mampu dipercaya untuk beriringan bersama pers dan menjadi kontrol sosial atas isu-isu yang muncul.